5 Aplikasi Desain Powerful untuk Membuat Ilustrasi di Android
Memilih aplikasi desain yang sesuai kebutuhan memang gampang-gampang susah. Terkadang fitur saja belum tentu cocok dengan kita. Aplikasi yang digunakan haruslah mudah dioperasikan dan mendukung produktivitas. Lalu bagaimana cara memilihnya? Yuk, simak beberapa aplikasi desain powerful yang ada untuk Android.
Sketchbook by Autodesk
Sesuai Namanya, sketchbook memang layaknya sebuah buku yang dapat teman-teman gunakan untuk membuat berbagai macam sketsa. Dibuat oleh Autodesk, sangat baik digunakan untuk mengedit foto. Saat ini Sketchbook telah didownload lebih dari 50 juta kali di Google Play. Sebuah indikator bahwa aplikasi satu ini cukup populer untuk Android. Terutama bagi Ilustrator ataupun pengguna yang memang senang membuat desain orisinil.

Walau memang fitur yang dimilikinya tidak selengkap pada yang ada di Adobe ataupun Ibis Paint X, Sketchbook tetap memiliki keunggulannya sendiri. Beberapa di antaranya Sketchbook bisa digunakan di platform Windows maupun Mac. Aplikasi desain powerful ini juga memiliki lebih dari 190 jenis kuas atau ujung pena yang dapat langsung untuk digunakan. Tampilan di smartphone pun terbilang nyaman dan mudah navigasinya. Jika kita mengalami kesulitan, tenang saja, karena live support 24 x 7 disediakan. Terakhir, tentunya teman-teman bisa mencoba aplikasi ini secara gratis loh.
Ibis Paint X
Aplikasi yang satu ini mungkin sudah banyak dikenal di kalangan ilustrator. Dimulai dari membuat sketsa dan gambar dari awal hingga ke fitur-fitur seperti filter, elemen atau material seperti font beserta aneka jenis kuas tersedia di sini. Ada kurang lebih 15.000 jenis kuas, baik yang gratis, maupun berbayar. Lengkap sekali bukan?
Selain itu, Ibis Paint juga menyediakan fitur record yang dapat merekam seluruh proses menggambar yang sedang dilakukan penggunanya. Pada akhirnya, teman-teman pun dapat memiliki dokumentasi yang menarik saat membuat sebuah karya.
Ibis Paint X ini sangat cocok diperuntukkan bagi para ilustrator yang memang senang membuat karya seni dengan ide mandiri. Contohnya para animator atau juga pembuat manga. Saat ini lebih dari 100 juta orang telah mendownload aplikasi Ibis Paint X melalui Google Playstore. Membuktikan bahwa aplikasi ini memang disukai dan terkenal di luar sana. Tersedia free version, maka teman-teman bisa menggunakan aplikasi ini tanpa harus berlangganan. Kekurangannya Ibis Paint hanya tersedia dalam Android dan tidak untuk platform lain seperti Windows atau MacOS.

Infinite Painter
Aplikasi desain power lain yang juga tak kalah keren adalah Infinite painter. Banyak digunakan untuk membuat ilustrasi. Fitur seperti layer, selection tools, dan bentuk-bentuk dasar tersedia di sini. Memiliki hampir 200 jenis kuas atau pena, aplikasi ini cukup diandalkan oleh para ilustrator ataupun artis untuk membuat karyanya.
Adobe Illustrator Draw
Siapa yang tak kenal dengan nama Adobe. Perusahaan pembuat aplikasi desain ini telah hadir sejak 1982. Aplikasi Adobe Illustrator Draw sendiri gratis untuk didownload di Android ataupun iPhone. Hanya saja untuk memanfaatkan fitur lengkapnya, tentu saja teman-teman perlu berlangganan Adobe Creative Cloud. Adobe Illustrator sendiri awalnya adalah aplikasi desain powerful berbasis vektor yang banyak digunakan oleh desainer grafis melalui platform desktop ataupun laptop.
Adobe Ilustrator Draw menyediakan alat-alat dasar mendesain secara digital, contohnya adalah berbagai macam jenis pena. Nantinya aneka bentuk ujung pena ini akan menghasilkan berbagai macam hasil goresan sesuai keinginan pembuatnya. Selain itu, proses mengedit desain juga dibuat mudah karena gambar yang dibuat dapat disusun melalui banyak layer atau lapisan. Setelah selesai membuat gambar, teman-teman pun bisa mendownload hasilnya dalam berbagai format.
Keunggulan Adobe sudah tentu kompatibilitasnya dengan sederet aplikasi desain lain yang dimilikinya, seperti Adobe Photoshop, After Effect, dan lainnya. Namun memang aplikasi yang satu ini cukup rumit untuk pengoperasiannya.

MediBang
Medibang juga menjadi salah satu aplikasi yang direkomendasikan untuk menggambar. Juga berasal dari Jepang, aplikasi ini telah didownload lebih dari 10 juta kali di playstore. Tampilan yang cukup user friendly membuat aplikasi ini cukup disukai untuk membuat ilustrasi. Memiliki 50 macam kuas yang bisa digunakan, MediBang juga dilengkapi fungsi layer seperti pada aplikasi menggambar lainnya.
Berbeda dengan Ibis Paint yang hanya tersedia untuk Android, MediBang juga dapat digunakan pada plaftorm desktop atau laptop melalui Windows ataupun Mac-OS. Walau fitur yang dimilikinya tak sebanyak aplikasi sejenis lainnya, nyatanya aplikasi satu ini tetap populer digunakan oleh para ilustrator.
Aplikasi Desain Powerful Mana yang Terbaik?
Semua pilihan tentu ada plus dan minusnya masing-masing. Dari pandangan saya, tidak ada aplikasi yang benar-benar sempurna. Semua dikembalikan dari sisi kenyamanan dan kebiasaan masing-masing penggunanya. Nah, kalau teman-teman aplikasi apa yang saat ini menjadi favorit nih?
Saya kadang kepaksa pakai software desain, pilihan saya adobe ilustrator karena itu yang paling familiar buat saya.
Adobe Illustrator memang sering banget jadi andalannya para desainer grafis ya Kak.
Ini aplikasi buat mendesain apa ya? Apakah desain gambar? Atau untuk edit gambar? Apa saja contoh desain yang bisa dibuat dengan app tersebut?
Ini aplikasi untuk desain gambar dari nol Kak. Biasanya jadi andalan para ilustrator, pembuat komik, ataupun para digital artist.
Sejauh ini baru coba Sketchbook by Autodesk sih. Nanti bisa cobain aplikasi lainnya yg direkomendasikan di artikel ini. Thanks ka sudah sharing
Sama-sama Kak.. 🙂
Aplikasi ini untuk pure mendesain gambar ya kak? Bukan edit foto atau menambahkan ilustrasi pada foto gitu?
Betul Kak, kebanyakan fungsi utama aplikasi-aplikasi ini untuk membuat gambar dari awal..
Yang pernah saya pake yang sketchbook sih. Yang lainnya mungkin bisa dicoba nih.
Sketchbook tampilan dan cara penggunaannya lebih simpel rasanya ya Kak.
Informasi menarik nih, bakalan sya simpen & mgkin akan sya gunakan utk kepentingan desain sya terkait pekerjaan2 yg sya geluti.. trims udah sharing
Sama-sama Kak.. semoga bermanfaat..
Malu mau jawab Canva.
Rasanya pada pro banget kalau pakai salah satu dari 5 aplikasi di atas yaa..
Mencoba exploring, kalau apps begini, ragam hurufnya intal lagi atau kudu beli legal dari appsnya?
Saya pun selama ini lebih banyak pakai canva kok Mbak.. Sat set sat set langsung jadi dan posting hehehe Tapi liat para ilustrator membuat gambar originalnya sendiri rasanya jadi kepengen bisa juga hehehe.
Wah makasih share info rekomendasi aplikasinya. Info yg bisa jadi bahan masukan buat saya dan temen saya yg suka garap projects desain ilustrasi. Selama ini sih sering nya ngerjain pake laptop belum pernah pake HP.
Wah, keren Kak, berarti merangkap illustrator juga ya Kak profesinya?
Wahh menarik nih.. kayanya ke depan patut di coba beberapa aplikasi yang kka rekomendasikan ini deh.. thanks
Sama-sama Kak, semoga bermanfaat..
Saya baru coba pakai yang Medibang, sampai ikut kelas online nya. Tapi sekarang belum sempat praktek lagi.
Wah, keren Kak..
Biasanya pakai Ibis paint, tapi seringnya pakai Canva karena praktis banget hahahha…
Sama Kak.. Canva rasanya memang favorit ya sekarang ini..
Saya biasanya menggunakan aplikasi Ibis Paint untuk membuat karya seni digital, namun belakangan ini saya lebih sering beralih ke penggunaan Canva karena memudahkan saya dalam membuat desain secara praktis. Canva menawarkan berbagai fitur yang sangat membantu dan intuitif, sehingga saya dapat dengan cepat menciptakan desain-desain yang saya inginkan tanpa harus menghabiskan banyak waktu.
Wah, keren Kak kalau terbiasa menggunakan Ibis Paint. Sepertinya jadi bisa lebih bebas berkarya ya dengan aplikasi satu itu.
Tapi memang untuk desain yang praktis dan cepat, Canva memudahkan sekali sih.