Daftar Tempat Liburan Seru dan Bermain Salju di Sekitar Jakarta
Akhir tahun di negara tropis seperti Indonesia sepertinya hampir mirip dengan negara-negara lain pada umumnya. Cuaca lebih dingin dan hujan terus menerus ikut membuat suasana sendu hadir di negara ini. Walau begitu, meski udara terasa lebih sejuk, tetap saja di Jakarta tidak akan turun salju hehehe. Nah, bagi warga seputar Jakarta yang ingin merasakan salju atau liburan seru bersama keluarga di seputaran kota, ada beberapa tempat yang saya rekomendasikan nih. Intip di bawah yuk daftar tempat liburan seru di Jakarta.
Merasakan Dinginnya Salju dan Es di Jakarta
1. Bermain salju di Trans Snow World, Bekasi
- Alamat: Jl. Cut Mutia No.180, Margahayu, Kec. Bekasi Timur
- Waktu Operasional: Senin – Jumat: 11.00 – 19.00 WIB; Sabtu – Minggu: 10.00 – 20.00 WIB
- Tiket Masuk: Mulai dari Rp 135.000 /orang (catatan: Tiket mungkin berbeda tergantung hari dan promo yang berlaku).
- Biaya sewa sledge dan ban: Rp 30.000 – 80.000
Trans Snow World ini adalah arena bermain salju indoor, alias di dalam ruangan, yang menurut saya cukup luas. Selain di Bekasi, Trans Snow World juga beroperasi di Bintaro. Teman-teman bisa merasakan pengalaman dan sensasi melihat salju, menyentuhnya, hingga bermain aneka permainan yang bisa dilakukan di arena bersalju. Beberapa di antaranya adalah berseluncur dengan menggunakan sledge atau ban dan bermain ski. Seru, kan? Kapan lagi ada kesempatan bermain salju di negara tropis seperti Indonesia.
2. Bermain Ice Skating di Rink
Nah, bagi teman-teman yang memilih untuk sedikit berolahraga, bermain skating di rink yang tersebar di mall-mall besar Jakarta juga bisa menjadi opsi yang menarik. Berikut beberapa tempat yang bisa saya rekomendasikan.
a. Oasis Center Arena, AEON Mall Jakarta Garden City
Skating rink satu ini terletak di salah satu komplek perumahan besar di Timur Jakarta, Jakarta Garden City. Tempatnya relatif luas dan memiliki fasilitas kursus atau pelatihan ice skating yang cukup aktif. Oh iya, jika akan berkunjung ke sini, pastikan teman-teman membawa kaus kaki sendiri ya agar lebih hemat.
- Alamat: Mall AEON, Jakarta Garden City, Cakung, Jakarta Timur
- Waktu Operasional: Setiap hari mulai pukul 10.00 – 22.00 WIB
- Tiket Masuk: Weekday Rp 123.000 /orang per 2 jam; Weekend Rp 150.000 /orang per 2 jam ; Biaya termasuk sewa sepatu, tapi tidak dengan loker.
b. Sky Rink, Mall Taman Anggrek
Sky Rink adalah salah satu tempat bermain ice skating pertama di Indonesia. Sebelum menjamurnya skating rink di mall-mall lain, Mall Taman Anggrek telah menjadi salah satu mall yang memiliki arena ice skating di dalamnya. Di sini juga dibuka kelas-kelas pelatihan bagi yang berminat.
- Alamat: Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat
- Waktu Operasional: Setiap hari mulai pukul 10.00 – 22.00 WIB
- Tiket Masuk: Weekday: Rp 110.000 /orang per 2 jam; Weekend: Rp 145.000 /orang per 2 jam; Biaya termasuk sewa sepatu, tapi tidak dengan loker.
c. BX Rink, Bintaro Exchange Rinx
Bagi warga sekitar Jakarta Selatan, mungkin akan tertarik mengunjungi skating rink ini. Lokasinya di Bintaro Exchange, salah satu mall ternama di daerah Bintaro. Walau, jujur saya belum pernah mencobanya, tapi saya sering melihat tempat ini menjadi salah satu arena skating yang direkomendasikan banyak orang. Lokasinya yang berada di Selatan Jakarta membuat BX Rink menjadi salah satu spot bermain di atas es yang digandrungi warga sekitar.
- Lokasi: Bintaro Exchange, Pondok Aren, Tangerang
- Waktu Operasional: Setiap hari mulai pukul 10.00 – 22.00 WIB
- Tiket Masuk: Weekday: Rp 100.000 /orang sepanjang hari; Weekend: Rp 135.000 /orang sepanjang hari; Periode Liburan Sekolah: Rp 150.000 /orang selama 2 jam.
Berburu Animasi di Ruangan Penuh Layar Lebar
Setelah sebuah ruangan dengan atraksi cahaya yang berjudul Imersifa muncul di Museum Nasional viral, saat ini tempat atraksi serupa semakin menjamur ya sepertinya. Berburu cahaya di sekeliling Jakarta memang seru.
1. Imersifa, Museum Nasional
- Lokasi: Museum Nasional, Jl Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat
- Waktu Operasional: Setiap hari mulai pukul 8.00 – 16.00 WIB (kecuali Senin – tutup)
- Tiket Masuk: Rp 25.000 (tiket Museum Nasional) + Rp 35.000 (tiket Imersifa)
Pada musim liburan kali ini, Imersifa di Museum Nasional nampaknya jadi tempat yang diburu banyak keluarga untuk liburan. Saya sendiri kemarin sempat mencoba pergi ke sana, namun sayang tidak kebagian tiket yang ternyata sudah habis terjual di pukul 8 pagi saat museum buka.
Di Imersifa, teman-teman bisa menyaksikan ruangan dengan dinding penuh animasi dan permainan cahaya yang telah diatur sedemikian menarik. Oh iya, ada jadwal sesi kunjungan yang diberlakukan di sini ya. Di dalam setiap sesi, ada pemutaran film yang tentu juga menjadi daya tarik tersendiri bagi anak-anak. Jadi, sebaiknya teman-teman memastikan kapan waktu yang tepat berkunjung.
2. Galery Indonesia Kaya, Mall Grand Indonesia
- Lokasi: Museum Mandiri, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat
- Waktu Operasional: Setiap hari mulai pukul 9.00 – 15.00 WIB
- Tiket Masuk: Gratis (tidak berbayar)
Galeri ini berada di lantai paling atas, tepatnya di sebelah bioskop CGV di Mall Grand Indonesia. Teman-teman bisa melihat beragam animasi yang ditampilkan di screen atau layar-layar besar menutupi dinding di sekeliling galeri. Tema yang disajikan di galeri ini juga berbeda-beda ya. Jadi ada baiknya teman-teman mengintip akun resmi instagram Galeri Indonesia Kaya sebelumnya untuk mengetahui tema saat itu.
3. Ruang Imersif, Museum Mandiri
- Lokasi: Museum Nasional, Jl Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat
- Waktu Operasional: Setiap hari mulai pukul 8.00 – 16.00 WIB (kecuali Senin – tutup)
- Tiket Masuk: Rp 5.000 (tiket Museum Mandiri)
Hampir mirip dengan Imersifa di Museum Nasional, teman-teman bisa menyaksikan permainan cahaya dan animasi di layar lebar yang memenuhi salah satu ruangan di museum ini.
Menikmati Pertunjukan Air Mancur
Menikmati pertunjukan air mancur yang menari-nari juga bisa dijadikan salah satu tempat tujuan liburan seru di Jakarta. Ada beberapa tempat yang bisa dijadikan tujuan jika teman-teman ingin mengajak keluarga berlibur sambil menonton air mancur yang diatur sedemikian menarik.
1. Lapangan Banteng
Tempat menonton air mancur menari yang sudah cukup legendaris tentu di Lapangan Banteng. Pertunjukan air mancur ini berlangsung setiap Jumat, sabtu, dan Minggu di pukul 18.30 dan 19.30 WIB selama 15 menit. Pastikan teman-teman berada di waktu yang tepat ya jika akan pergi ke sana.
2. TMII (Taman Mini Indonesia Indah)
Setelah selesai direvitalisasi, kini Taman Mini semakin bagus dan menarik untuk dikunjungi. Salah satu spot yang diincar banyak orang tentunya menyaksikan pertunjukan air mancur yang diberi nama “Air Mancur Tirta Cerita”. Dilengkapi dengan pancaran cahaya berwarna-warni yang membuat air mancur ini terlihat spektakuler. Lokasinya sendiri berada di depan anjungan D.I. Yogyakarta dengan waktu show pada pukul 18.30 hingga 19.00 WIB.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Playground Anak di Jakarta
#KLIP #SetoranJan25
Seru banget memang ngajak anak anak main salju di Mall. Belum semua dicoba yang ada di list nih. Bisa banget untuk liburan selanjutnya
Betul Mbak.. Ternyata banyak juga referensi tempat main salju dan es di seputaran Jakarta.
Wow…banyak yang baru yang saya belum tahu.
Sky rink Mal Taman Anggrek dekat rumah..anak-anak dulu suka main ke sini.
Pengin nonton air mancur menari di TMII nih..seru banget katanya. Juga ke Museum Nasional sesudah direnovasi.
Gas jadwalkan akhir pekan mendatang!
Iya Mbak, air mancur menari ini memang menarik banget ya. Seru untuk alternatif hiburan di akhir pekan bareng anak-anak.
banyak pilihan ya tempat liburan seru di Jakarta. next kalau saya bisa ke Jakarta bakal nyobain tempat-tempat ini ah baik sendiri ataupun bersama keluarga
Yuk Mbak, nanti kalau mampir Jakarta bisa ke tempat-tempat di atas.
Waktu ke TMII gak bisa nonton air mancur karena ada kendala. Penasaran deh mau ke sana lagi semoga bisa melihat keindahan air mancurnya
Wah, sayang ya Teh.. Nanti mudah-mudahan yang berikutnya bisa lihat serunya air mancur menari di TMII.
Pernah liat ice skating ring juga di PIM 3, tapi kecil sih. Ditawarin suami mau nyoba ga? Zaman muda ya berani main ice skating. Sekarang takut…haha…
Jakarta banyak juga liburan serunya. Pantes, temen-temen di Bandung, liburan ke Jakarta, sepi enak banget katanya. Mall tuh sepi. Bandung kaaan beuuuh, padat, orang tumplek bleg…
Iya Mbak, kalau di PIM 3 areanya memang gak terlalu luas, tapi seru juga sih untuk main sama anak-anak.
Ah banyak banget tempat wisata seru yang bisa dikunjungi saat ke Jakarta ya
Someday aku pengen ajak anak anak ke TMII
Iya Mbak.. TMII sekarang banyak perubahannya. Lebih rapi juga areanya.
Kalau tinggal di kota bisa piknik yang seru seru gratis ya. Ya pilih yang gratis aja tiap week end sama anak
Kelewatan FYP aku banget nih.. air mancur TMII yang katanya mirip Disneyland Jepang.
Cakeepp bangeett~
Aku pernah saking penasarannya ama Mall Grand Indonesia teh ada apanya siih..
Alhamdulillah, ada Galery Indonesia Kaya yang gratis. Meski kadang masih rada nge-lag, tapi memperkenalkan budaya beserta baju adat, alat musik serta tarian khas Indonesia dalam bentuk animasi ini, KEREEENN SEKALIII.
Bahkan WayV (NCT) pas ke Galery Indonesia Kaya ini juga takjub banget!
Iya Kak Lendy, Galeri Indonesia Kaya ini seru ternyata ya. Temanya ganti-ganti lagi, jadi bisa rajin-rajin cek sedang ada tema apa yang ditampilkan di sana.
Wah, Ice skeating. Pengen banget bisa mampir main ice skeating di Trans Snow World, Bekasi. Pas ke bekasi dulu gagal mau main ice skeating gara-gara bocil demam. Next bisa dicoba lagi kalau mampir ke bekasi. 😀
Liburan di Jakarnya untuk saat sekarang? hmm.. rasanya kok jadi pilihan yang unik dan out of the box nih, ya!? aku pilih ngelist TMII saja deh.. baru sekali kesana soalnya, itupun dulu banget pas masih kecil ^^